Keuntungan Menggunakan E Wallet

E Wallet

Sekarang ini penggunaan e wallet telah mempermudah kehidupan masyarakat. Proses pembayaran hingga pengiriman uang hanya dalam hitungan menit. Keuntungan menggunakan e wallet inilah yang membuat pengguna semakin hari semakin bertambah. 

Penjual dan pembeli keduanya memperoleh berbagai keuntungan yang sama. Apalagi, sekarang ini perkembangan bisnis digital semakin pesat. Terlebih apapun kebutuhan bisa dibeli secara online. Perubahan trend jual-beli online ini tentu mendorong e wallet menjadi cara pembayaran online yang universal. 

Baca Juga : Tips Promosi Melalui Instagram

Apa Itu E Wallet? 

E-Wallet merupakan aplikasi transaksi keuangan yang bisa dipakai pada perangkat mobile memakai internet sebagai perantara. Biasanya disebut sebagai dompet digital yang mempunyai berbagai kegunaan, baik untuk transaksi online, membayar tagihan, beli pulsa, membayar TV kabel, data internet sampai investasi. 

Bahkan e-wallet bisa untuk menyimpan uang, transfer pada rekening bank atau tarik tunai. Bisa menyimpan berbagai riwayat transaksi masuk dan keluar. Penggunaan e-wallet juga lebih aman, selama Anda tidak memberitahukan password serta kode OTP pada orang lain. 

Keuntungan Bertransaksi Memakai E-wallet 

Keuntungan Menggunakan E Wallet

Pengguna e-wallet tentu akan merasakan berbagai keuntungan berikut : 

Lebih Praktis dan Nyaman

Anda sebagai pengguna e-wallet dalam bertransaksi akan lebih praktis dan nyaman. Karena tidak harus membawa banyak uang tunai dalam dompet. Anda bisa lakukan transaksi baik online dan offline pakai dompet digital ini. 

Sekarang setiap toko, cafe, hotel, dan lokasi lainnya banyak yang telah menyediakan barcode. Dengan demikian, saat proses pembayaran tinggal pindai dengan otomatis. 

Keamanan Lebih Baik

Berbagai dompet digital menggunakan sistem keamanan yang bagus. Sekarang ini dompet digital pasti memerlukan email, nomor telepon, kata sandi agar bisa digunakan. Bahkan ada pin sampai sidik jari saat ingin mengakses aplikasi. 

Keuntungan menggunakan e wallet ini tentu meningkatkan keamanan dan minim resiko penipuan. Anda juga tidak perlu membawa banyak uang tunai buat belanja. Jadi, waktu bepergian tetap tenang dan tidak akan mudah tertipu dengan uang palsu. 

Ada Berbagai Promo

Aplikasi e-wallet banyak memberikan promo menarik untuk pelanggan yang sering bertransaksi dengan dompet digital tersebut. Seperti, tiket bioskop Rp5.000 dengan syarat pembayaran pakai Jenius dan promo menarik dan hemat yang lain. 

Promo ini tentu menguntungkan Anda dan pengusaha dalam meningkatkan penjualan mereka. Hadirnya promo membuat pelanggan semakin tertarik melakukan pembelian dan pembayaran memakai e-wallet tersebut. 

Keuangan Semakin Teratur 

E-wallet ternyata bisa membantu Anda mengatur keuangan. Alasannya, seluruh data pembayaran akan tercatat dan tersimpan dalam aplikasi. Dengan demikian, Anda dapat memantau berbagai transaksi yang terjadi. 

Jadi, secara tidak langsung bisa membantu mencatat pengeluaran dan pemasukan harian atau bulanan. Misalnya, Anda merasa pengeluaran terlalu besar pada hari/bulan ini, Anda bisa segera mengambil langkah antisipasi keuangan. 

Baca Juga : Tips Memilih Skincare yang Bagus

3 Contoh E-wallet yang Banyak Digunakan Orang Indonesia

Keuntungan Menggunakan E Wallet

Indonesia mempunyai beberapa e-wallet dan sering digunakan masyarakat untuk bertransaksi, yakni : 

OVO

Ovo termasuk e-wallet yang telah terafiliasi dengan Grab. Nah, OVO bisa untuk membeli pulsa, membayar berbagai tagihan, dan sebagainya. Bahkan menyediakan juga layanan tarik tunai dan transfer ke rekening bank. 

Gopay 

Gopay termasuk e-wallet keluaran Gojek. Anda bisa membayar berbagai layanan Gojek, membayar transaksi e-commerce, pembelian pulsa, menarik saldo atau transfer ke rekening bank. 

DANA 

Anda bisa memakai DANA sebagai cara pembayaran dan transaksi,mulai pembayaran tagihan, kirim uang, pembelian pulsa dan lainnya. DANA menghadirkan banyak promo menarik yang bisa Anda gunakan. 

Demikianlah informasi tentang keuntungan menggunakan e wallet. Bagi Anda pengguna e-wallet, manfaatkan setiap fitur yang tersedia. Namun, harus tetap berhati-hati, sebab sekarang ini makin rawan pihak tidak bertanggung jawab berusaha membobol dompet digital milik masyarakat. Semoga bermanfaat.

Keuntungan Menggunakan E Wallet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas